Berhadiah Uang dan Jabatan

Kabar baik bagi lima kecamatan pesisir yaitu Biduk biduk, Batu Putih, Talisayan, Biatan dan Tubaan. Pasalnya Bupati Berau Makmur HAPK akan memberikan penghargaan untuk kecamatan tersebut bila mampu mempertahankan dan mengembangkan hutan bakau atau hutan mangrove.

Hal itu diungkapkannya Makmur saat pelantikan kepala kampung Giring giring Kecamatan Biduk biduk beberapa waktu lalu. Hadiah yang disiapkannya pun tidak tanggung-tanggung, berupa dana pembinaan hingga mempetahankan jabatan camat. “Seyembara ini dimulai dari sekarang, pemerintah akan memberikan penghargaan, jika perlu jabatan sebagai camat di wilayahnya terus diperpanjang dengan syarat jika kecamatan itu memiliki hutan mangrove terluas. Hasil penilaian itu akan dipantau pada akhir 2009,” kata Makmur.

Menurutnya, ide itu untuk mencegah kerusakan hutan mangrove dan semua pihak harus bekerja sama untuk menyelamatkan 47 ribu hektar hutan mangrove yang terdapat di Delta Berau. Hal ini penting untuk menghentikan laju kerusakan dan nasib Delta Berau di masa datang. Delta Berau merupakan hasil endapan dari Sungai Berau yang terletak di pesisir Berau.

Diakui Makmur, dibanding daerah lain di Kaltim, hutan mangrove di Berau masih cukup terjaga. Tak kurang dari 45 ribu hektare hutan mangrove jenis bakau di daerah ini kondisinya masih bagus. Agar kondisi tersebut tetap aman, masyarakat diminta untuk ikut menjaga. “Hutan mangrove akan menentukan masa depan berbagai kehidupan biota laut serta masyarakat yang tinggal di pesisir,”ungkapnya.

Seluruh aparat pemerintah di kecamatan dan kampung, khususnya di wilayah pesisir yang memiliki hutan mangrove agar terus memberikan pemahaman kepada warganya jangan merusak hutan mangrove.

Aparat bersama warga harus aktif menjaga kelangsungan hidup tumbuhan tersebut. Kelestarian hutan mangrove tidak hanya menyelematkan pemukiman warga terhadap terjangan ombak laut, juga mencegah terjadinya erosi dan sedimentasi dari air laut tersebut, warga tidak perlu mengusulkan pembangunan beronjong sebagai penahan ombak.

Langkah yang paling baik adalah mempertahankan dan meningkatkan hutan bakau. Salah satunya lewat penanaman bakau di pantai yang dianggap bakaunya telah rusak. “Pulihnya hutan mangrove juga akan sangat menentukan masa depan kehidupan masyarakat di kawasan pesisir,” jelasnya.

Pentingnya keberadaan hutan mangrove tersebut, bukan hanya sebagai tempat berkembang biaknya ikan, namun juga akan menjadi benteng dari erosi air laut. Apapun kegiatan masyarakat dalam mempertahankan lingkungan, khususnya penanaman hutan mangrove, pemerintah daerah akan mendukung sepenuhnya. Karena menjaga kualitas lingkungan merupakan komitmen pemerintah daerah.

Comments

  1. he eh.. asiknya ai pejabat kecamatan

    ReplyDelete

Post a Comment

Silahkan Masukan Komentar dangkita..

:::Cara mengirim komentar anda harus mempunyai account google atau url web/blog lainnya ( seperti wordpress, dll ).
:::Jika anda tidak memiliki account google atau url web/blog, maka anda dapat mengirimkan komentar anda dengan memilih pengguna "Anonymouse"